Senin, 06 September 2010

Cinta Yang Menyempurnakan

Setiap insan dilahirkan tidak sempurna.Dan ketika bersamalah kesempurnaan itu tercipta.
Sahabat...siapakah didunia ini yang tidak mendambakan cinta?.Tak ada..!Semua orang menginginkan cinta.Tak jarang melakukan segala cara untuk mendapatkannya.Seperti kata pepatah,''Tanpa cinta,hidup ini terasa hampa.Dengan cinta,hidup sejuta kali lebih mempesona,''
Cinta menciptakan kehidupan.Juga bisa menjadi pemberi semangat terbaik.Kesuksesan tercipta karena cinta.Orang-orang sukses ada karena cinta.Mereka lahir dari persatuan cinta ibu-bapaknya,dan sukses karena cinta orang-orang terdekatnya.Dibalik kehebatan seorang pria,ada dorongan penuh kasih sang istri.Dibalik keberhasilan seorang istri,ada kekuatan cinta dari suami.Cinta menjadi sumber inspirasi yang tak pernah henti.Setiap orang tentu mendambakan cinta sejati.Ingin di sayangi dan dicintai.

Sahabat...tahukah kita mengapa setiap orang ingin punya pasangan jiwa...?Untuk berbagi cinta.Ya..! Dengan cinta kita merasa berharga,merasa layak hidup didunia.Dan untuk berbagi rasa-kegembiraan,kesedihan,keriangan,kegundahan.Ketika masih lajang,kita menjalani hidup sendirian,memendam perasaan sendirian,menghadapi persoalan sendirian.Setelah menikah,ada teman berbagi beban.Cinta sepasang suami-istri diciptakan untuk saling menyemangati.Ada beragam tanggung jawab dalam hidup yang terasa berat.Namun dengan bahu membahu dalam ikatan kasih,semua terasa lebih mudah dan indah.

Sayang sekali,terkadang kita mendambakan pasangan yang sempurna,kerap tak menyadari bahwa cinta yang indah lahir bukan dari kesempurnaan pasangan kita.Namun dari kerelaan hati menerima si dia.Kita tak bisa mendapat suami atau istri yang sempurna,namun bisa menciptakan cinta yang sempurna.Yaitu dengan menerima pasangan kita apa adanya,lengkap dengan kelebihan dan kekuranganya.Bersyukur atas segala kelebihannya,bersabar atas segala kekurangannya sambil terus bermusahabah.

Pernikahan adalah momen terindah dalam hidup.Namun seiring perjalanan waktu,kerap timbul tanya:kemanakah cinta yang indah itu...?Dulu begitu besar,sekarang kok memudar...?Wajah manis penuh kasih,mengapa berubah kecut dan sinis..?Dimanakah cinta yang menerima..?Mengapa yang tumbuh cinta bersyarat..?,''Aku cinta kamu,asalkan..,''Aku cinta kamu,tapi..,''Cinta yang menuntut-kamu harus begini,harus begitu.Cinta yang mengkritik-kamu jangan begini,jangan begitu.
Begitu banyak pasangan menikah yang terjebak dalam impian kesempurnaan.Dan yang lahir adalah kritikan dan tuntutan.

Sahabat....pasangan jiwa ibarat lilin dalam hidup kita.Tatkala kita bisa menghidupkan api cinta untuknya,maka teranglah dunia kita.Tatkala kita memadamkannya,sekeliling pun jadi gelap gulita.Oleh sebab itu peliharah api cinta itu.Agar tetap menyala selamanya.Meski cahayanya terkadang redup,teruslah berada di sisinya.Berjuanglah untuk menjaganya dari tiupan angin kencang,jangan sampai ia padam.Hembuskan semangat kedalam diri pasangan kita.Terimalah segala kekurangannya.Selamat menghidupkan kesempurnaan cinta..!

1 komentar:

  1. wah keren keren kata2nya bun..salut dweh.. apalagi ada beberapa kalimat yang saya suka "...Tatkala kita bisa menghidupkan api cinta untuknya,maka teranglah dunia kita.Tatkala kita memadamkannya,sekeliling pun jadi gelap gulita.."
    kayanya dalem aja tu kata2nya..hehe salut lah
    semoga dengan cinta manusia bisa saling menerangi dengan sesama dan tidak mendholimi satu sama lain.. i like it..

    BalasHapus